Jenis Armor Apex Legends Guide

Jenis Armor Apex Legends Guide

Seperti Senjata di Apex Legends, Armor di Apex Legends juga memiliki lebih dari satu jenis.


Dalam permainan battle royale bukan hanya senjata yang diperlukan, namun untuk sebuah pelindungan atau armor juga sangat diperlukan.

Apex Legends menyediakan barang loot secara acak dan jumlah yang banyak di setiap map. Mulai dari senjata, armor, attachment, amunisi hingga medical kit untuk seluruh pemain yang bermain dalam Map tersebut.

StickAir akan membahas mengenai Armor yang terdapat dalam game Apex Legends ini. Terdapat beragam jenis armor dalam Apex Legends, dimana terdiri dari Helmet, Body Shield, Knockdown Shield, dan juga Backpack.

Setiap armor memiliki tingkat level yang dirandai dengan warna sama seperti senjata dalam Apex Legends. Putih, Biru, Ungu dan terakhir Emas.

Putih ↔ Common
Biru ↔ Rare
Ungu ↔ Epic
Emas ↔ Legendary

Helmet

Helmet merupakan pelindung kepala. Helmet memberikan fungsi mengurangi damage yang diterima ketika musuh mengenai kepala kita, semakin tinggi tingkat level yang kita dapatkan semakin banyak pula damage yang dikurangi.


Common ( Putih ) ↔ Mengurangi Damage yang diterima sebesar 10%.
Rare ( Biru ) ↔ Mengurangi Damage yang diterima sebesar 20%.
Epic ( Ungu ) ↔ Mengurangi Damage yang diterima sebesar 25%.
Legendary ( Emas) ↔ Mengurangi Damage yang diterima sebesar 25% ; dan meningkatkan kecepatan charge dari kemampuan Tactical dan Ultimate.


Body Shield

Body shiled merupakan pelindung badan. Body shiled memberikan shield ke pemain sepanjang permainannya. Shield Bar akan ditampilkan di atas Health Bar ketika anda mengenakan body shield. Body shield ini yang akan menentukan berapa banyak bar shield yang akan diterima, semkain tinggi tingkat level yang digunakan semakin efektif yang anda terima.


Common ( Putih ) ↔ Mendapatkan Shield Capacity sebesar 50.
Rare ( Biru ) ↔ Mendapatkan Shield Capacity sebesar 75.
Epic ( Ungu ) ↔ Mendapatkan Shield Capacity sebesar 100.
Legendary ( Emas) ↔ Mendapatkan Shield Capacity sebesar 100.
, dan mengisi ulang penuh Shields setelah berhasil membunuh musuh yang telah knock down.


Jangan lupa kunjungi kami juga disini

Knockdown Shields

Knockdown shields merupakan salah satu jenis armor yang mungkin hanya terdapat di Apex Legends.Knockdown Shields ini berfungsi untuk melindungi diri dari musuh yang ingin membunuh anda ketika anda dalam status knock down dan menunggu pertolongan dari teman anda. 


Common ( Putih ) ↔ Mendapatkan Health Knockdown Shield sebesar 100.
Rare ( Biru ) ↔ Mendapatkan Health Knockdown Shield sebesar 250.
Epic ( Ungu ) ↔ Mendapatkan Health Knockdown Shield sebesar 750.
Legendary ( Emas) ↔ Mendapatkan Health Knockdown Shield sebesar 750, mampu menghidupkan diri sendiri sebanyak 1kali ketika dalam status knock down.

Backpack

Backpack merupakan sebuah tas iventory yang fungsinya sama dengan permainan battle royale lainnya. Backpack pun merupakan hal yang paling dianjurkan dicari untuk menambah slot iventory anda.


Common ( Putih ) ↔ Mendapat slot iventory tambahan sebesar 2.
Rare ( Biru ) ↔ Mendapat slot iventory tambahan sebesar 4.
Epic ( Ungu ) ↔ Mendapat slot iventory tambahan sebesar 6.
Legendary ( Emas) ↔ Mendapat slot iventory tambahan sebesar 6, waktu dalam penggunaan item healing dan shield akan dipotong sebanyak ½.



Post a Comment

0 Comments